Diberdayakan oleh Blogger.

Sugeng Rawuh Wonten Mriki Kabar Gombong dan Sekitarnya

Waduk Sempor

Waduk Sempor adalah salah satu obyek wisata yang terdapat di Desa. Keberadaan Waduk Sempor di Kebumen memberikan udara sejuk dan juga asri khas pedesaan.

Benteng Vanderwijck Gombong

Benteng Van Der Wijck adalah benteng pertahanan Hindia Belanda yang dibangun pada abad ke 18. Benteng ini terletak di 4 km utara Gombong.

Stasiun Gombong

Stasiun Gombong (GB) adalah stasiun kereta api kelas I yang terletak di Desa Wonokriyo, Gombong, Kebumen, Jawa Tengah. Stasiun yang berada pada ketinggian 18 m di atas permukaan laut ini termasuk dalam manajemen Daerah Operasi V Purwokerto.

Pantai suwuk

Pantai suwuk kebumen menjadi salah satu tujuan wisata yg menarik untuk kita ... Pantai ini terletak 22 km sebelah selatan Gombong.

Pasar Wonokriyo

Pasar Wonokriyo biasa disebut Pasar Gombong, karena dia menjadi pasar terbesar di Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen.

24 Okt 2009

.:: Radio MADU FM ~ 107.4 MHz ::.

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Segala Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan Karunia Nikmat Iman dan tentunya Nikmat Sehat kepada kita semua, karena apa artinya kesuksesan jika kita tidak dikaruniai sehat, serta semoga segala aktivitas kita tetap mendapat petunjuk dan Lindungan dari Nya, Amien.

Sahabat pelajar dan pendengar setia ...

Setelah melalui proses panjang serta ikhtiar tiada henti, syukur Alhamdulillah kini kami Radio MADU FM yang berada di kawasan SMK Ma'arif 2 Gombong, tepatnya di Jalan Kemukus 96 B Gombong, Kebumen - Jateng, hadir ke tengah anda melalui frekuensi 107.4 Mhz. Kini mencoba hadir kembali melalui media yang berbeda, melalui website yang terbarunya.

Kami bersyukur dapat menjalin tali ukhuwah kepada pendengar setia yang dimulai dari kalangan anak-anak hingga orang tua. Tentunya diiringi niat baik dan kesadaran penuh bahwa media sebagai sarana dalam mempertautkan hati dan rasa, juga sejatinya haruslah dapat berperan penuh membantu mewujudkan setiap keinginan dan kepentingan masyarakat banyak, baik sebagai media silaturachim, informasi, pendidikan, dakwah, hiburan dari sekolah untuk sekolah, karena selain sekolah anda akan dikenal oleh pendengar setia MADU FM - 107.4 Mhz, anda juga bisa sekaligus mempromosikan apapun jenis kegiatan pendukung sekolah anda melalui media radio, sudah barang tentu kami berusaha penuh untuk dapat mewujudkan hal tersebut, sesuai dengan motto Radio MADU FM yang dihadirkan yaitu : "Radio Komunitas Pelajar Gombong" tentulah semoga kesuksesan Dunia dan Akhirat untuk kita semua Amien.

Dengan daya jangkau yang luas meliputi 3 kabupaten (Kebumen, Banjarnegara,dan Banyumas) dan system serta manajemen yang selalu kami up-date dan evaluasi, besar harapan kami, masyarakat, Pelajar dan pendengar setia MADU FM-107.4 Mhz, dapat bekerja sama berperan aktif untuk dapat memanfaatkan media kami MADU FM sebagai mitra anda dalam mem-publikasikan atau mem-promosikan keunggulan sekolah anda serta Berita dan Informasi lainnya. Semoga melalui media ini akan semakin terbuka luas kesempatan bagi anda semua untuk memanfaatkan peluang yang baik ini.


Akhirnya, semoga kehadiran kami ke tengah - tengah anda, dapat benar - benar menjadi Radio Komunitas Pelajar untuk melompat mengejar tujuan dan menjadi solusi sukses dunia dan akhirat bagi anda semua yang membutuhkan media sebagai sarana publikasi dalam setiap keunggulan sekolah anda.

Salam dari kami, semoga kebahagiaan dan kesuksesan menyertai usaha kita semua, dan semoga MADU FM tercinta bisa menjadikan hari-hari anda menjadi lebih bernuansa dan bermakna, serta pastikan MADU FM - 107.4 Mhz sebagai pendamping setia seluruh kerabat dan keluarga anda dalam beraktivitas sehari- hari. Terima kasih, hanya karena anda kami bisa berarti.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb.(sumber sepenuhnya di ambil dari sini)

Anyaman dari gombong

Usaha kerajian pandan hampir sama dengan usaha kerajinan mendong, sudah sejak lama ditekuni oleh sebagian penduduk secara turun temurun di lokasi sentra produksinya. Kegiatan proses produksi kerajinan pandan dikerjakan dengan menggunakan alat sederhana sehingga sangat mudah dikerjakan oleh siapapun termasuk ibu-ibu rumah-tangga. Pengadaan sarana produksi dan bahan baku usaha kerajinan pandan diupayakan sendiri oleh pengrajin. Bahan baku dan penunjang industri kerajinan pandan yang biasa digunakan oleh para pengrajin adalah: anyaman pandan, kain, benang jahit, kancing batok kelapa, lem, zat warna/pengkilap, pernis, resluiting, tambang dan karton.

Lokasi sentra produksi kerajinan pandan terletak di desa Klapagada yang berada di  kecamatan Gombong utara

Golak & Gembus, jajanan khas

Golak & Gembus(Enggeng) adalah jajanan khas dari Karanganyar, Kebumen, Gombong, Cilacap, Banyumas dan sekitar. Biasanya jajanan ini dijual manakala ada pertunjukan rakyat seperti ada yang nanggap Kuda Lumping dan Wayang. Dengan demikian, memang susah mencari jajanan ini pada hari-hari biasa.
Perbedaan antara Golak & Gembus adalah berdasarkan bentuknya. Golak dibentuk seperti angka delapan "8" besar-besar (lebih besar dari lanting), sedangkan Gembus dibentuk huruf nol "O". Kedua-duanya digoreng dengan minyak kelapa, dan enak dimakan sewaktu jajanan tersebut masih fresh dan hangat.

Bagaimana dara membuat Gembus & Golak? Bahan utama untuk membuat Golak & Gembus adalah ketela pohon / singkong. Untuk itu perlu dipilih singkong yang bagus dan tidak mengandung racun, karena ada beberapa jenis singkong yang mengandung racun. Singkong dikuliti dan direndah terlebih dahulu untuk membuang racun atau zat yang tidak diinginkan, dan dijemur. Kemudian singkong diparut kasar, kemudian dicampur sedikit air, ditambah bumbu, dan diaduk-aduk kental seperti lempung. Selanjutnya dibentuk menjadi Golak & Gembus dan digoreng dengan minyak kelapa.

Anak-anak jaman sekarang lebih menyukai jajanan pabrik seperti ciki, wafer, roti dan lain-lain, sehingga mereka tidak mengenal Golak & Gembus. Apakah jajanan khas ini akan semakin langka dan sulit didapat, hanya waktu yang bisa menjawabnya.(sumber artikel dari ini)

21 Okt 2009

Angkutan Minibus

20 Okt 2009

Pawai & Drum Band SMP / SMA Gombong